PT Citra Sanxing Indonesia
Berdiri pada bulan Juni tahun 2011, PT Citra Sanxing Indonesia (CSI) merupakan perusahaan manufaktur professional di bidang industri produksi alat pengukur meter listrik (kWh meter) yang hingga saat ini mendedikasikan visinya dalam riset dan pengembangan atau inovasi perangkat pengukuran dengan Standar Internasional.
Pada tahun 2016, Ningbo Sanxing Electric Co. Ltd. (perusahaan yang berfokus pada penelitian dan pengembangan, produksi dan penjualan energy meter, perangkat smart power distribution, perangkat charger station untuk kendaraan listrik, inverter tenaga surya dan produk produk lainnya) melakukan akuisisi atau joint venture dengan PT Citra Sanxing Indonesia. Melalui kerjasama tersebut, PT Citra Sanxing Indonesia berkomitmen untuk menawarkan produk pengukur yang akurat dan juga memberikan dukungan layanan secara profesional kepada para pelanggan.
Kini, PT Citra Sanxing Indonesia telah memiliki lebih dari 200 karyawan yang tersebar di kantor pusat di Jakarta dan juga di pabrik seluas 3.150 m2. Hingga tahun 2020, CSI telah mendistribusikan kurang lebih sebanyak 7 juta kWh meter melalui PLN yang tersebar di berbagai wilayah di seluruh Indonesia.
Visi
- Menjadi produsen alat ukur elektronik yang terpercaya untuk kebutuhan alat ukur listrik, air, dan gas.
- Terus berinivasi dan berkarya agar dapat berpartisipasi dalam perkembangan industri di tanah air untuk menciptakan teknologi yang terpercaya dan termutakhir.
- Menjaga dan mengembangkan bisnis utama PT Citra Sanxing Indonesia dengan bermitra bersama negara lain.
Misi
- Menjunjung tinggi kepuasan pelanggan dengan memberikan produk alat ukur yang memiliki kualitas terbaik.
- Mengedepankan inovasi untuk mengembangkan desain dan teknologi yang dapat memimpin pasar.
- Memberikan kepuasan terbaik kepada seluruh stakeholders.
- Terus berinovasi dan memberdayakan tenaga kerja ahli lokal dalam berkontribusi untuk meningkatkan mutu SDM di industri terkait secara keseluruhan.
Sejarah
Dibawah naungan Citra Grup, PT Citra Sanxing Indonesia berdiri dan membangun manufacturing kWh meter elektrik.
Sebagai bagian dari mitra PLN, dipercaya untuk menyuplai kWh meter sebanyak 75.000 unit/bulan.
PT Citra Sanxing Indonesia melakukan Joint Venture dengan Ningbo Sanxing Electric Co. Ltd.
Tersertifikasi ISO 14001 dan 45001 untuk prasarana produksi dan alat alat uji.
Penambahan line produksi teknologi robotik dan merilis produk modem 4G CSI-21-S dan kWh meter pascabayar CSI-01-S
Merilis CSI-11P berdasarkan SPLN terbaru dan pengadaan mesin laser welding.
Merilis CSI-21P, modem komunikasi 4G, dan CSI-12, kWh meter AMI 1 fasa. Pengadaan test bench 3 fasa
Merilis CSI-31 dan CSI-32, kWh meter AMI 3 fasa, CSI-41, DCU (Data Concentrator Unit), dan merancang mini HES (Head-End System).
Penelitian dan Pengembangan
Sejalan dengan pesatnya perkembangan teknologi, dengan komitmen dan fleksibilitas dalam berinovasi, PT. Citra Sanxing Indonesia bersama dengan Sanxing China terus melakukan riset dan pengembangan untuk dapat terus menghasilkan Produk Alat Pengukur Meter Listrik yang terbaik dengan menggunakan bahan yang berkualitas dan juga ramah lingkungan. Tentunya, untuk mendukung kelancaran riset dan pengembangan tersebut, dibutuhkan tenaga kerja yang mumpuni di bidangnya.
Sanxing China sendiri telah berkomitmen untuk menempatkan budget investasi tahunan untuk riset dan pengembangan sebesar 5.7% dari turnover. Hingga saat ini Sanxing China telah memiliki lebih dari 600 tenaga ahli (engineers). Sanxing juga telah memiliki 5.700 paten dimana 13 diantaranya telah memperoleh penghargaan besar secara global. Untuk terus menjaga keberhasilan dalam riset dan pengembangan, Sanxing telah mendirikan laboratorium bersertifikat KAN sebagai perusahaan terkemuka di industri tersebut.
Demi meningkatkan dan menjalankan program pemerintah terkait lokal konten baik material maupun riset, pada tahun 2019 Ningbo Sanxing melakukan transfer knowledge di bagian RnD ke PT Citra Sanxing Indonesia, guna pengembangan riset dan pengembangan dapat juga dilakukan di Indonesia, sehingga saat ini PT Citra Sanxing Indonesia telah mempunyai departemen RnD tersendiri.
Pengendalian Mutu
Tujuan dari proses pengendalian mutu PT Citra Sanxing Indonesia adalah untuk mengidentifikasi bahan/material yang tidak sesuai standar pada produk sebelum masuk ke bagian produksi, mengidentifikasi barang setengah jadi saat proses produksi berjalan & kualitas barang jadi sebelum di kirimkan ke konsumen. Nol kecacatan diterapkan mulai dari proses pemilihan bahan baku atau material, proses riset dengan melalui berbagai proses pengecekan serta proses manufaktur. Metode ini diterapkan untuk mencapai 100% kepuasan dari kualitas produk yang diberikan kepada konsumen atau pengguna.